Minggu, 26 Mei 2013

Belajar dari pohon pisang

as agent of change, sesungguhnya menjadi mahasiswa bukanlah perihal yang mudah. segala hal dalam hidup kita dikritisi dan kita juga perlu  mengkritisinya. setiap langkah kita menjadi penentu kehidupan di masa depan. sebenarnya tidak hanya mahasiswa yang memiliki tugas sebagai agent of change namun juga seluruh elemen masyarakat perlu menyadari bahwa keberadaanya adalah sebagai agen perubahan di bumi ini, entah berubah menjadi lebih baik atau lebih buruk. namun ketika anda berada di posisi 'mahasiswa' ada beban tersendiri yang sejatinya melekat pada status anda tersebut untuk memberikan yang terbaik untuk bangsa tercinta ini. mungkin tidak untuk semua orang, tapi itu yang saya rasakan. malu rasanya ketika berstatus sebagai mahasiswa tapi tidak memberikan kontribusi positif dan membangun pada negeri ini. seharusnya mahasiswa, khususnya, atau siapapun belajar dari pohon pisang. mengapa pohon pisang? karena pohon pisang memiliki prinsip hidup yang kuat. dia tak akan mati sebelum menghasilkan buah. artinya janganlah kita mati (walaupun umur tidak ada yang tahu kapan masa tenggang dan masa aktifnya) sebelum melakukan dan memberikan sesuatu yang berguna wal manfaat untuk orang lain dan lingkungan di sekitar kita. tidak perlu melakukan hal-hal yang terkesan 'besar'. namun kita perlu memulainya dari hal-hal yang kecil. yang penting bisa bermanfaat bagi orang lain. sehingga ketika akhirnya nyawa kita dipanggil oleh Sang Khalik, kita memiliki amalan yang bisa dipertanggung jawabkan dan tentunya membantu timbangan amal ibadah kita di akhirat kelak Intinya, ayo berikan dan lakukan yang terbaik untuk negeri ini, jangan sampe beraksi setelah negeri ini sendiri. Bangga jadi Indonesia, bangga untuk bisa berkontribusi! :)
picture by : http://anaknusantara.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar